Ponsel dan Laptop Brigadir J Sudah Diberikan pada Hakim dan Jaksa, Hakim Terkejut Dengan Isinya...Apakah Benar? Simak faktanya disini - INFO AKURAT

Ponsel dan Laptop Brigadir J Sudah Diberikan pada Hakim dan Jaksa, Hakim Terkejut Dengan Isinya...Apakah Benar? Simak faktanya disini




Video terkait ponsel Brigadir J atau Nofryansah Yosua Hutabarat beredar di media sosial. Video tersebut dibagikan pengguna akun Facebook pada 6 November 2022. Video itu dilengkapi narasi yang mengatakan, ponsel dan laptop Brigadir J telah ditemukan dan diberikan kepada hakim serta jaksa. 

Berikut narasi yang melengkapi video terkait. 


"Di serahkan langsung ajudan ferdy sambo,hp & leptop brigadir di temukan,isinya sangat mengejutkan" 

Kemudian video diperdengarkan untuk cek fakta, tidak benar ponsel dan laptop Brigadir J telah diberikan kepada hakim dan jaksa. 


Video tersebut menarasikan artikel dari ayobandung.com dengan judul "HP Brigadir J Hilang Disembunyikan Putri Candrawathi? Kamaruddin Syok Lihat Isinya", tayang pada 3 November 2022. 


Mengutip dari artikel terkait, pengacara keluarga Brigadir J Kamaruddin Simanjuntak mengaku telah melacak ponsel Yosua. Namun, ponsel secara fisik belum ditemukan hingga saat ini. 

Menurut Kamaruddin, berdasarkan hasil pelacakan ponsel Brigadir J sudah kosong atau tidak ada isinya. Sementara pengacara Putri Candrawathi, Febri Diansyah mengaku bahwa ponsel Brigadir J sudah berada di tangan penyidik. 

Akan tetapi, ketika tim kuasa hukum keluarga Brigadi J Martin Lukas meminta kepada penyidik dan jaksa, pihak terkait belum mendapatkan ponsel tersebut. 

Berdasarkan hasil penelusuran, video dengan narasi ponsel dan laptop Brigadir J telah diberikan kepada hakim dan jaksa adalah tidak benar. Faktanya, ponsel Brigadir J secara fisik masih belum ditemukan. 


Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel